Xiaomi Mi 11 Lite dan Mi 11 Ultra Resmi Dijual Eksklusif di Indonesia. Ini Spesifikasi dan Harganya
Mi 11 Ultra memiliki kapasitas baterai 5.000 mAh dan dilengkapi dengan fitur fast charging 67 Watt.
Smartphone seri Ultra ini dilindungi dengan Corning Gorilla Glass Victus dan telah mendapat sertifikat IP68, yang berarti tahan air dan debu.
Hadir dengan jumlah kamera yang sama, Mi 11 Ultra memiliki tata letak kamera yang berada dalam bentuk persegi yang menyatu di layar belakang.
Dilengkapi dengan tiga kamera belakang dengan resolusi yang terdiri dari kamera utama 50 MP, periscope 48 MP dengan kemampuan 5x optical dan 120x hybrid zoom, dan kamera ultra-wide 48 MP.
Menunjang hasil foto dan video berkualitas, Xiaomi Mi 11 Ultra hadir dengan membuat video video hingga 8K dengan bantuan Optical Image Stabilization. Kemudian didukung dengan desain punch hole untuk kamera selfie 20 MP.
Melalui akun twitter resmi Xiaomi Indonesia @Xiaomi Indonesia membagikan postingan bahwa Smartphone Xiaomi Mi 11 Ultra dibanderol Rp. 16.999.000 untuk RAM dan Internal 12/256 GB.
Xiaomi Indonesia juga menyatakan akan dijual secara eksklusif melalui undangan ke Mi Fans pada 16 Juni 2021.*